KedaiPena.Com – Nama politikus Partai Hanura Jackson Kumaat disebut-sebut akan maju dalam penyelenggaraan pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Manado, Sulawesi Utara (Sultra) tahun 2020.
Saat dikonfirmasi, Jackson begitu ia disapa tak membantah kabar akan maju dalam Pilwalkot Manado. Namun demikian, Jackson mengatakan bahwa dirinya masih menunggu perintah partainya.
“Menunggu perintah partai,” ujar dia kepada wartawan, Jumat, (13/3/2020).
Jackson yang juga merupakan Sekertaris Jenderal KNPI ini melanjutkan bahwa dalam penyelenggaraan pilwalkot Manado terjadi fenomena yang menarik.
Salah satunya ialah, soal calon-calon yang maju diukur Pilwalkot Manado diukur dari kehadiran baliho.
“Calon-calon yang mau maju diukur dari Baliho. Tapi kan saya sama sekali gak ada baliho maju,” ungkap dia.
Kabar majunya Jackson sendiri bermula saat legislator Hanura Manado, Reynold Wuisan yang juga sebagai pengurus harian DPD Hanura Sulawesi Utara mengatakan bahwa Jackson Kumaat akan turun di ajang Pilwakot Manado.
“Ya betul, beliau kami dorong dan beliau punya kapasitas dan selalu siap untuk bertarung,” ujar Wuisan lewat sambungan telepon selular.
Menurut Reynold Wuisan, dinamika politik menjelang Pilwakot Manado semakin memanas membuat dirinya angkat bicara bahwa alasan mendorong Jackson Kumaat untuk maju. Dan ini adalah sikap politik pribadi.
Laporan: Muhammad Hafidh