KedaiPena.com – Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta, Karyatin Subiyantoro menyatakan PKS terus mendorong kenaikan dana operasional bagi para Dasawisma (Dawis) maupun tenaga operasional lainnya, untuk menyokong kebijakan dan program pemerintah daerah DKI Jakarta.
“Kami terus mendorong, agar kenaikan dana operasional ini secepatnya direalisasikan. Karena ini sudah mendesak,” kata Karyatin, Senin (7/8/2023).
Ia menyatakan sudah sepantasnya para Dasawisma ini mendapatkan kenaikan dana operasional.
“Karena tanggungjawab mereka ini sangat besar. Pemprov membuat program, diturunkan ke walikota, lalu kelurahan, lalu RW dan RT. Jadi mereka ini lah yang menjadi ujung tombak program pemda, yang mengerjakan di lapangan. Permintaan data, kan ibu dawis ini yang mengerjakan,” ucapnya.
Karyatin menyebutkan pengajuan peningkatan dana operasional adalah menjadi Rp1 juta.
“Sekarang kan Rp500 ribu. Kalau naik jadi satu juta, ya worth it lah. Kan selain buat operasional, juga untuk pulsa mereka dan rapat koordinasi. Tidak ada dana dari kelurahan untuk rapat koordinasi, jadi ya uang mereka sendiri,” kata Bacaleg Dapil Jakarta 6 ini.
Ia mengungkapkan seharusnya peningkatan dana operasional ini sudah diterapkan sejak awal tahun 2023.
“Sudah disepakati di akhir tahun 2022, berapa pun kenaikannya, akan naik. Karena semua wilayah sudah menerima keluhan yang sama,” tuturnya.
Berdasarkan, laporan Ketua PAPD, belum dinaikkannya dana operasional ini adalah karena prioritas.
“Kami menunggu realisasinya. Berapa kenaikannya. Tidak perlu kami panggil lagi. Kami harapkan sebelum pengesahan APBDP, sekitar pertengahan Agustus ini harusnya, sudah ada kejelasan. Berapa naiknya dan kepastian kapan naiknya,” pungkasnya.
Laporan: Ranny Supusepa